Peduli Kesehatan Balita di Perbatasan, Satgas Yonif 512/QY Bersinergi dengan Puskesmas Distrik Senggi

    Peduli Kesehatan Balita di Perbatasan, Satgas Yonif 512/QY Bersinergi dengan Puskesmas Distrik Senggi

    Senggi, Kabupaten Keerom, Papua – Dalam upaya meningkatkan kesehatan anak-anak di wilayah perbatasan, Satgas Yonif 512/QY melalui Pos Kout bersinergi dengan Puskesmas Distrik Senggi menggelar kegiatan Posyandu. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi balita dan ibu hamil, guna memastikan tumbuh kembang anak-anak di daerah perbatasan tetap optimal. Rabu, (19/3/2025).

    Serma Andhika Prasetya, tenaga medis Pos Kout Satgas Yonif 512/QY, mengungkapkan bahwa kegiatan Posyandu ini menjadi bagian dari komitmen Satgas Yonif 512/QY dalam mendukung kesehatan masyarakat, terutama anak-anak dan ibu hamil yang membutuhkan pemantauan kesehatan secara rutin.

    "Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya anak-anak dan ibu hamil, agar mereka mendapatkan imunisasi, pemeriksaan kesehatan, serta edukasi gizi yang memadai, " ujar Serma Andhika.

    Kegiatan ini juga mencakup pemberian vitamin dan makanan tambahan bagi balita guna mencegah stunting serta menjaga daya tahan tubuh mereka. Kehadiran Satgas Yonif 512/QY dalam program kesehatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa terbantu dengan pelayanan kesehatan yang lebih mudah dijangkau.

    Satgas Yonif 512/QY berkomitmen untuk terus bersinergi dengan instansi terkait guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan, tidak hanya dalam bidang kesehatan tetapi juga diberbagai aspek kehidupan lainnya.

    satgas ri-png yonif 512 perbatasan sinergi puskesmas kesehatan senggi keerom papua tni
    Jefri Jayapura

    Jefri Jayapura

    Artikel Sebelumnya

    A Warm Touch in the Cold Mountains: TNI...

    Artikel Berikutnya

    Sentuhan Hangat di Tengah Dinginnya Pegunungan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Dari Hati untuk Rakyat: Prajurit Yonif 500/Sikatan Sapa Warga Intan Jaya dengan Baju dan Pesan Damai
    Hangatnya Kehadiran Prajurit di Ladang Rakyat: Satgas Marinir Bawa Canda dan Kepedulian ke Kebun Warga Yahukimo

    Ikuti Kami